Sisi Lain Diana Sastra Pelantun Lagu Juragan Empang

Sisi Lain Diana Sastra Pelantun Lagu Juragan Empang
Dian Sastra

Nglayab 01/12/2018

Pelantun lagu Juragan Empang ini merupakan salah satu artis pantura yang sudah tidak asing lagi di peciinta tarling Pantura  khusunya masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Selain sebagai Pelantun lagu Juragan Empang Dian Sastra juga sudah merekam sebanyak 21 album tarling dan lagu pantura, untuk itu tidak diragukan lagu ketenarang dari artis ini.

Selain melanglang buana di jagat Pantura, artis yang satu ini akhir akhir ini sudah merambah ke khasanah dunia musik nusantara, terbukti sudah beberapa kali Dian sastra mengikuti syuting di salah satu program music stasiun TV Nasional, akan tetapi pelantun lagu Juragan empang ini tidak mau untuik tinggal di Jakarta, karena lahir dan dibesarkan juga terus rejeki nyanyinya kebanyakan didapat seputaran pantura saja.

Selain pelantun lagu Juragan Empang, Dian Sastra juga punya keistimewaan di setiap Dian Sastra melakukan sebuah pertunjukan Show dangdut tarling panturanya di beri nama berbagi kasih sayang kepada anak yatim paitu, bersama Dian Prima sebagai Group Nya selalu menampilkan sebuah penampilan yang sangat mengharukan, sebuah pertunjukan dengan diiringi lagu anak yatim, Dian Satra selalu mencari anak yatim atau pun anak piatu yang ada di sekitaran tempat mereka manggung. 

Sembari diiringi lagu 'anak yatim" Team dari Dian Prima pun meminta sumbangan kepada penonton yang hadir dalam shownya tersebut, dari hasil yang didapatkan team Dian Prima langsung menghitung uang yang didapat dan langsung di bagi ke anak yatim atau anak yatim piatu yang sudah naik ke panggung Dian Prima.

"Acara ini sudah kami lakukan hampir 6 tahun di setiap saya manggung bersama Dian Prima.” Begitu kata artis kelahiran 14 Maret 1978 ini yang mempunyai single Juragan Empang Ciptaan Nono Trondol.

Dian juga berkata “Bukan Hanya masyarakat yang menyaksikan acara kami, biasanya FDS (Fans Berat Dian Sastra) dimana Pun berada, selalu menitipkan uangnya ke rek pribadi saya untuk di sumbangkan kepada anak yatim piatu tersebut.”




Sesuai dengan Video di atas adalah saat Dian Prima yang dipimpin oleh Dian Sastra saat manggung di Desa Pamengkang Mundu Cirebon pada tanggal 2 bulan juli 2018, di atas pentas tersebut ada 5 anak yatim piatu yang maju. Di sela sela nyanyian tersebut uang yang didapat dari penonton langusng di hitung sesuai anak yatim yang hadir diatas pentas. serta Diana Sastra memberikan uang yang di titipkan dari para FDS yang ada di belahan dunia. 



Secara Filosofi Dian Sastra pun mengatakan saya pun dari umur 6 tahun ditinggal orang tua, saya berjuang sendiri untuk bisa menjadi sekarang untuk itu bagi masyarakat yang beruntung mari berbagi kepada anak anak yang sudah ditinggalkan orang tuanya.

“Insya Allah acara berbagi bersama anak yatim akan kami laksanakan setiap saya manggung dimana pun berada, semoga bisa menginspirasi semuanya untuk saling berbagi.”  Begitu Kata Diana Sastra pelantun lagu Juragan Empang.

Sumber : Dari Show Dian Prima Di Youtub
0 Komentar untuk "Sisi Lain Diana Sastra Pelantun Lagu Juragan Empang"

Back To Top